
Kunjungan Perencanaan Makan Bergizi Muhammadiyah (MBM)
Limapuluh Kota, Humas – Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota dikunjungi pejabat Muhammadiyah Sumatera Barat. Selasa (11/2)
Dihadiri oleh pimpinan wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumatera Barat, Badan Pembina Pesantren (BPP) Al Kautsar, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Limapuluh Kota, dan Pimpinan Daerah Aisyiyah Limapuluh Kota.
Dalam rangka meninjau persiapan Ponpes Al Kautsar sebagai salah satu tempat pelaksana program makan bergizi gratis yang digagas oleh presiden Bapak Prabowo, dalam hal ini Muhammadiyah sebagai salah satu lembaga yang sah di negeri ini sudah membentuk lembaga khsusus berjenjang mulai dari pusat, wilayah, dan daerah.
Pimpinan Ponpes Al Kautsar Dafri Harweli mengatakan sebagaimana ketentuan yang ditetapkan oleh badan gizi nasional setiap lembaga badan yang akan menjadi pelaksana program tersebut harus memiliki kesiapan-kesiapan baik itu sarana maupun prasarana. Ponpes juga siap sebagai wadah untuk sukseskan program makan bergizi tersebut.
“Bahwa sebagaimana ketentuan yang ditetapkan oleh badan gizi nasional, setiap lembaga akan menjadi pelaksana program makan bergizi tersebut. Kami Ponpes Al Kautsar siap untuk menjadi wadah dalam menyukseskan program makan bergizi Muhammadiyah ini. Kemudian ponpes juga harus memiliki kesiapan-kesiapan baik itu sarana maupun prasarana”, ujar Dafri.
Berdasarkan rapat PWM minggu lalu diputuskan bahwa di daerah Payakumbuh dan Limapuluh Kota, diminta Ponpes Al Kautsar sebagai salah satu dapur untuk mendukung program makan bergizi gratis tersebut. Di Muhammadiyah sendiri dikenal istilah yang berbeda dengan makan bergizi Muhammadiyah (MBM).
Kunjungan tersebut merupakan kunjungan awal untuk mencek atau mensurvei lokasi dapur Al Kautsar untuk pelaksanaan program tersebut. Tahapan ini melalui kelayakan tempat, sarana, prasarana atau fasilitas lainnya yang sesuai dengan standart yang ditetapkan oleh badan gizi nasional. Jika survei ini memenuhi standart kriteria, maka Al Kautsar akan menaungi beberapa sekolah mulai dari TK, SD/sederajat, SMP/sederajat, SMA/sederajat yang ada di kabupaten Limapuluh Kota khususnya kecamatan Harau. (Humas AlK)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Ponpes Al Kautsar Siap Sukseskan Pelatihan Da’i Pelajar Muhammadiyah (PDPM) Sumatera Barat
Limapuluh kota, Humas – Sebanyak dua puluh dua (22) orang peserta da’i pelajar Muhammadiyah Sumatera Barat dengan tema “Pengembangan Kemampuan Dakwah dan Komunikasi Un
Kepulangan Para Santri Ponpes Al Kautsar Muhammadiyah Menjelang Lebaran
Limapuluh Kota, Humas – Kepulangan santri, pembagian reword pesantren ramadhan dan santri berprestasi semester 2 tahun ajaran 2024/2025 Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammad
PR IPM Al Kautsar “Al Kautsar Berbagi”
Llimapuluh Kota, Humas – Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota adakan “Al Kautsar Berbagi&rd
Pelantikan Kader Kesehatan Remaja Ponpes Al Kautsar Periode 2024-2025
Limapuluh Kota, Humas- Kader Kesehatan Remaja (KKR) Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota melakukan pergantian kepengurusan ba
Sukses di Gelar PKTTM I Ponpes Al Kautsar Muhammadiyah
Limapuluh Kota, Humas – Penutupan PKTTM I Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota setelah tiga (3) hari berlangsung secara resmi d
PKTTM I Ponpes Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau
Limapuluh Kota, Humas – Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota mengadakan Pelatihan Ka
Outing Class X dan XI Memorabilia BI Padang dan BMKG Padang Pariaman
Limapuluh Kota. Humas - Kunjungan edukasi Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota ke Gedung Memorabilia Bank Indonesia dan BMKG
Mudir Ponpes Al Kautsar Hadiri Rakornassus Pesantren Modern Internasional Dea Malela Sumbawa, NTB
Limapuluh kota, Humas – Pimpinan Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota hadiri Rapat Koordinasi Nasional Khusus (Rakornassus) di
35 Atlet TS Al Kautsar Raih Juara Umum 2 di Al Kautsar Champion VIII 2025 Regional Sumatera di Pekanbaru
Limapuluh Kota, Humas - Prestasi membanggakan kembali diraih oleh para atlet Tapak Suci Ponpes Al Kautsar dalam ajang bergengsi Al Kautsar Champion VIII 2025 yang berlangsung di Pekanba
ASC XII Ponpes Al Kautsar di Ungguli oleh SD IT Mutiara Hati dan SMP IT An Nahl Payakumbuh
Limapuluh Kota, Humas – Penutupan ASC XII Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota setelah usai berlangsung selama 3 (tiga) hari be