
PENTAS SENI DAN PAMERAN ANGKATAN VONCLOVER SUKSES DILAKSANAKAN
ALKAUTSARNEWS, Humas- Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Harau Kabupaten Lima Puluh Kota seperti tahun biasanya melaksanakan kegiatan pensi atau dikenal dengan Pentas Seni dan Pameran Keberagaman Seni dan Budaya. Kegiatan ini berlangsung selama satu hari di mulai dari jam 9 pagi hingga malam jam 10 penutupan. Rabu, 21 Desember 2022.
(Sarilamak, 21/12) dalam rangka memeriahkan Pentas Seni dan Pameran yang diselenggarakan oleh angkatan 7 Madrasah Aliyah dengan nama angkatan “VONCLOVER” dengan tema “Membangkitkan Kembali Adat Yang Tenggelam”. Vonclover itu sendiri merupakan gabungan kata dari Von dan Clover yang berasal dari bahasa Islandia yang memiliki makna harapan untuk masa depan yang membawa perubahan. Maka dengan makna ini, harapan dari angkatan ini bisa membawa perubahan yang lebih baik di masa yang akan datang untuk Pondok Pesantren Modern Al Kautsar ini ke depannya. Dengan dihadirkannya santri-santri yang memiliki bakat dan minat yang sungguh luar biasa yang dapat menjadi cikal bakal ke depannya untuk menorehkan prestasi nantinya.
Acara ini dihadiri langsung oleh Kemenag Lima Puluh Kota dalam hal ini diwakili oleh Bapak Ifkar, M.Ag., Ayahanda Nurul Hadi, S.Pd selaku Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lima Puluh Kota, para ayah bunda santriwan/santriwati serta seluruh keluarga besar pondok pesantren.
Dalam sambutannya, Pimpinan Pondok Pesantren Modern Al Kautsar menyampaikan, “bahwa acara ini dilaksanakan setiap tahunnya, yang mana bertujuan untuk menggali, mengasah, dan sebagai ruang penyaluran bakat dan minat santri untuk terus berkarya. Ujarnya. Tak hanya itu, harapan kami seluruh Ustadz dan Ustadzah di pondok ini berharap, bahwa hal ini bisa menjadi modal bagi santri kita ke depannya untuk terus berkarya dalam menghadapi tantangan di masa depan untuk bersaing dengan orang di luar sana. Tambahnya.
Kemudian ayahanda Nurul Hadi juga menyampaikan pesannya, “bahwa acara ini sungguh luar biasa, kita tidak menyangka bahwa anak-anak kita bisa tampil keren seperti ini dan sangat memukau. Menampilkan seni, bakat-bakatnya ini merupakan hasil dari kerja keras Ustadz/Ustadzahnya disini anak-anak kita tampil dengan baik. Mudah-mudahan bisa lebih baik lagi di masa yang akan datang dan meningkatkan menyalurkan minat bakat anak-anak kita. Selamat dan sukses untuk acara ini hingga selesai”. Ujarnya menyampaikan pesannya.
Tak hanya pesan dari ayahanda, namun juga dari Kemenag Lima Puluh Kota ikut memeriahkan acara ini dalam hal ini diwakili oleh Bapak Ifkar, M.Ag. “Pertama selamat dan sukses untuk acara Pensi dan pameran ini, sangat luar biasa. Kita sangat mendukung sepenuhnya, karena kegiatan ini bisa membantu meningkatkan kapasitas dan kemampuan santri kita yang bisa bersaing untuk dunia seperti sekarang ini, dunia global. Namun disamping itu, tetap menjaga nilai-nilai keislaman, nilai akhlak, nilai kebangsaan dan nilai-nilai kenegaraan. Karena ini penting supaya santri kita ini memiliki jati diri yang kuat untuk membangun negeri dan bangsa. Bahwa pensi ini bagian dari menuangkan ruang aktivitas, ruang estetika, ruang berkreasi dan berinovasi sehingga santri kita memiliki keceriaan, punya suasana yang menyenangkan dan tidak hanya terpaku pada aktivitas rutin seperti biasanya. Ifkar.
Report: Nauri
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Kunjungan Perencanaan Makan Bergizi Muhammadiyah (MBM)
Limapuluh Kota, Humas – Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota dikunjungi pejabat Muhammadiyah Sumatera Barat. Selasa (11/2) &nb
35 Atlet TS Al Kautsar Raih Juara Umum 2 di Al Kautsar Champion VIII 2025 Regional Sumatera di Pekanbaru
Limapuluh Kota, Humas - Prestasi membanggakan kembali diraih oleh para atlet Tapak Suci Ponpes Al Kautsar dalam ajang bergengsi Al Kautsar Champion VIII 2025 yang berlangsung di Pekanba
ASC XII Ponpes Al Kautsar di Ungguli oleh SD IT Mutiara Hati dan SMP IT An Nahl Payakumbuh
Limapuluh Kota, Humas – Penutupan ASC XII Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota setelah usai berlangsung selama 3 (tiga) hari be
ASC XII “Pelajar Kompetitif Menuju Generasi Islami yang Kreatif dan Inovatif”
Limapuluh Kota, Humas – Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten Limapuluh Kota kembali menyelenggarakan kompetisi ASC (Al Kautsar Smart Competiti
Ponpes Modern Al Kautsar Muhammadiyah Harau Utus 35 Santri ke Al Kautsar Championship VIII 2025 Regional se-Sumatera
Limapuluh Kota, Humas - Pondok Pesantren Modern (PPM) Al Kautsar Muhammadiyah Harau kembali menunjukkan komitmennya dalam membina santri berprestasi dengan mengutus 35 santri pilihan un
Santri PPM Al Kautsar Raih Prestasi Gemilang di OMBN 2025 Tingkat Nasional
Limapuluh Kota, Humas– Pondok Pesantren Modern (PPM) Al Kautsar Muhammadiyah Harau kembali mengukuhkan namanya sebagai pondok unggulan dengan meraih prestasi gemilang di ajang Oli
Wadir “3 Tanda-Tanda Orang yang Beriman Kepada Allah dan Hari Akhir”
Limapuluh Kota, Humas – Pondok Pesantren Modern Al Kautsar Muhammadiyah Sarilamak Harau Kabupaten limapuluh Kota gelar upacara pertama semester 2 tahun pembelajaran 2024/2
Ponpes Al Kautsar dan Ponpes Kauman Padang Panjang Wakili Sumbar di OMBN 2025 Semarang
Limapuluh Kota, Humas – Sebanyak 21 orang santri Ponpes Al Kautsar dan Kauman Padang Panjang siap wakili Sumatera Barat dalam Olimpiade Muhammadiyah Berprestasi Nasional (OMBN) 20
41 Orang Santri Ponpes Al Kautsar Dilepas Dalam Berbagai Ajang Event Perlombaan
Limapuluh Kota, Humas – Sebanyak 41 orang santri mengikuti perlombaan, dilepas langsung oleh mudir Ponpes Al Kautsar di lapangan komplek pondok. Pelepasan kontingen santri
Santri MTs PPM Al Kautsar Muhammadiyah Harau Raih Juara 2 Futsal tingkat Provinsi Sumatera Barat di AFESTA 4
Limapuluh Kota, Humas – Santri MTs PPM Al Kautsar Muhammadiyah Harau kembali mengukir prestasi membanggakan. Kali ini, tim futsal MTs Al Kautsar berhasil meraih juara 2 dalam ajan